Pengalaman Pertama Kali Live Instagram

Untuk pertama kalinya semenjak diluncurkan, saya baru saja menggunakan fitur live Instagram beberapa hari yang lalu. Tentu menyenangkan sekali rasanya menggunakan fitur canggih ini meskipun diselingi sedikit rasa katrok hehe. Saya tidak menyangka, fitur ini sangat powerfull sekali sebagai salah satu media komunikasi.

Sayangnya, tidak semua akun berani menggunakan fitur ini. Selain karena menyedot kuota, tentunya dibutuhkan kematangan untuk berani tampil secara Live di hadapan banyak orang. Berhubung saya juga baru mencobanya, tidak ada salahnya saya mencoba berbagi pengalaman. Semoga anda yang membaca juga terinspirasi untuk nekad seperti saya.

Apa itu fitur Live Instagram

Fitur Live Instagram merupakan sebuah fitur berbasis video dimana pengguna bisa melakukan siaran secara langsung melalui smartphone ke dalam tampilan Instagram. Fitur yang diluncurkan di Indonesia semenjak Januari tahun 2017 ini sudah bisa digunakan oleh semua pengguna tanpa terkecuali. Hingga saat ini, fitur ini sudah digunakan oleh Brand ternama hingga anak alay sekalipun.

Dengan fitur live ini, seseorang bisa menyiarkan sebuah berita, kejadian, bahkan seminar sekalipun hanya bermodalkan Instagram dan koneksi Smartphone. Interaksi antara admin dan followers pun akan jadi lebih menarik. Asik bukan ?

Manfaat Fitur Live Instagram

Ada beberapa hal yang saya dapati dari menggunakan Fitur Live Instagram ini :

  1. Tingkat interaksi yang tinggi

Dengan menggunakan fitur ini, anda akan merasakan model interaksi yang berbeda dibandingkan fitur lain yang disediakan Instagram. Saya melihat banyak sekali follower yang aktif dan sangat antusias saat melihat Live Instagram ini. Kita pun bisa dengan leluasa berinterasi membalas komentar yang diberikan oleh follower. Fitur Live Instagram pun memungkinkan kita untuk memberikan notifikasi kepada seluruh follower sehingga membuat tingkat interaksi semakin tinggi

interaksi-live-instagram

  1. Meningkatkan Trust

Tidak semua akun berani tampil secara Live di Instagram. Hanya mereka yang memiliki tekad kuatlah yang berani tampil. Karenanya, tingkat kepercayaan follower terhadap akun anda pun akan meningkat karena memang terlihat wujudnya di dunia nyata.

  1. Membangun Personal Branding yang lebih kuat

Bagi anda yang senang narsis, tidak ada salahnya mulai membangun Personal Branding di bidang yang anda sukai. Misalkan, anda orang yang senang menggambar komik. Ada baiknya, sesekali membuat Live Instagram untuk menampilkan secara singkat proses pembuatam komik yang anda lakukan. Atau bagi yang senang dengan dunia tata rias, bisa saja membuat Live Instagram saat merias. Personal branding anda akan lebih kuat dengan fitur ini.

pengalaman-pertama-live-instagram

Hal Yang Perlu Dipersiapkan

Ada beberapa hal yang menurut saya perlu dipersiapkan agar Live Instagram kita berhasil menyedot banyak penonton. Tentu anda tidak ingin siaran Live yang sudah disiapkan sebaik mungkin hanya dilihat oleh beberapa orang saja bukan ?

  1. Tentukan Tujuan Live Instagram Anda

Sebelum Live, tentukan dulu hal apa yang ingin anda capai dengan menggunakan fitur ini. Apakah ingin memperkenalkan produk, sekedar narsis, ingin berbagi, dll. Dengan menentukan tujuan ini, anda bisa menyusun strategi berikut agar Live Instagram yang dilakukan lebih matang.

  1. Beritahukan jadwal Live Anda

Jangan biasakan untuk melakukan Live Instagram secara mendadak. Ya, meskipun dalam beberapa momen memang harus mendadak sih seperti liburan, kejadian penting dll. Tapi bagi anda yang memang ingin Live dan menampilkan sesuatu, ada baiknya untuk memberitahu follower anda agar mereka juga bersiap pada waktu tersebut. Pilihlah waktu dimana kemungkinan follower anda sedang bersantai atau memiliki waktu untuk menonton. Saran saya, lakukan Live Instagram selepas Isya agar lebih lowong.

  1. Pastikan Koneksi Internet anda memadai

Live Instagram tentunya membutuhkan kuota Internet yang cepat dan stabil. Hal ini dikarenakan kita akan menampilkan video dan suara sekaligus. Pastikan koneksi Internet yang anda gunakan memadai agar Live Instagram bisa tampil dengan gambar yang berkualitas tinggi, suara yang jernih, dan gambar yang tidak terpotong-potong.

  1. Tentukan tema yang ingin dibawakan

Jangan asal Live Instagram. Tentukan tema yang ingin dibahas dalam Live Instagram tersebut. Misalkan, ingin membahas tentang nikah, bisnis online, beasiswa, dll. Jangan hanya sekedar narsis tanpa alasan yang jelas seperti artis Bigo. Dengan membawakan tema khusus, follower anda bisa lebih bersiap saat Live nanti dengan pertanyaan atau komentar-komentar unik.

  1. Siapkan tampilan terbaik anda

Yang ingin tampil Live secara narsis, kenakanalah pakaian yang sopan karena anda akan menampilkan diri anda kepada khalayak ramai yang sama sekali belum anda kenal. Bila hanya ingin tampil tanpa wajah alias seperti penyiar radio, maka perlihatkanlah background yang menarik dan tidak membosankan untuk dilihat sepanjang waktu.

  1. Tentukan durasi Live

Ingat, ini Live Instagram bukan konser tunggal. Jadi, jangan hanya berpikir sesukanya. Pertimbangkanlah berapa lama anda akan Live sehingga follower bisa meluangkan waktunya untuk anda. Saran saya, tidak usah lama-lama. Cukup 15-30 menit saja.

  1. Tampillah se-atraktif mungkin

Bila benar-benar ingin menarik perhatian orang, tampillah dengan persiapan dan percakapan yang menarik. Jangan grogi, buatlah percakapan yang anda bawakan se-menarik mungkin. Jangan sampai followers bosan melihat tampilan Live anda.

Pengalaman pertama saya live Instagram

Dengan sedikit nekad dan persiapan seadanya, saya memberanikan diri untuk Live di Instagram beberapa hari yang lalu. Tentu saja, saya menggunakan akun anonim yang saya kelola. Entah kenapa, sampai saat ini saya tak terlalu tertarik untuk tampil Live menampakkan wajah dengan narsis. Mungkin hal ini dikarenakan saya tak tergolong dalam pria tampan kali ya haahaha. Jadilah Live pertama ini hanya menampilkan suara bermodalkan karpet dan buku-buku.

Live pertama ini saya adakan pukul 7 malam. Hal ini mengingat waktu Maluku yang berada 2 jam lebih cepat, sehingga saya merasa terlalu malam bila melakukannya lewat dari jam ini. Waktu Live pun tidak lama, hanya 15 menit saja.

Dengan sedikit nekad, pengumuman Live Instagram pun dilakukan beberapa jam sebelum Live agar followers sudah bersiap duluan. Ya kali aja ada yang benar-benar mengharapkan saya tampil secara Live hehe.

Dari segi penonton, dari yang saya amati, terjadi penurunan dari awal hingga akhir waktu Live Instagram. Sekitar 5 menit di awal, jumlah penonton mencapai mencapai 200an. Tapi hingga akhir, hanya sekitar 80 penonton yang melihat.

Ada beberapa faktor mungkin yang menyebabkan penurunan ini. Bisa jadi, penonton tidak seuka dengan tampilah Live yang hanya menampilkan latar belakng yang tidak menarik, bisa juga cara penyampaian saya yang membosankan, atau mungkin pemilihan waktu yang kurang tepat karena hampir mepet waktu Shalat Isya. Ngomong-ngomong, saya menggunakan akun dengan followers 468k.

Saya pribadi belum terlalu memperhatikan bagaimana akun lain Live sehingga belum bisa membuat perbandingan. Total keseluruhan ada 1.843 followers yang sempat menyaksikan Live Instagram saya. Bila ada update data-data dan insight terbaru akan saya update pada artikel ini.

pentup-live-instagram

Penutup

Fitur Live Instagram bisa menjadi salah satu media pemasaran yang sangat menjanjikan. Menggunakannya dengan persiapan dan cara yang tepat akan sangat berguna untuk meningkatkan authority akun anda. Bagi anda yang sudah bosan dengan pola interaksi Instagram yang gitu-gitu aja, fitur ini sangat layak digunakan.

Tidak ada salahnya untuk mencoba bukan ?